Facebook Menyebabkan Rasa Iri dan Depresi - Berhati-hatilah jika Anda sering mengakses Facebook dan memerhatikan berbagai posting-an teman-teman Anda. Dalam sebuah penelitian baru-baru ini menyebutkan bahwa Facebook menyebabkan rasa iri dan depresi.
Dr Margaret Duffy, seorang profesor jurnalisme di University of Missouri profesor jurnalisme dan rekan penulis penelitian ini mengatakan bahwa pengguna Facebook akan merasakan iri karena kegiatan dan gaya hidup teman-teman mereka yang ada di Facebook dan hal ini kemudian menyebabkan depresi.
Facebook sebenarnya dapat menjadi hal yang positif, namun jika digunakan sebagai cara untuk menunjukkan pencapaian-pencapain pribadi dan beranggapan untuk melawan orang lain, maka akan berdampak negatif.
Dalam penelitian ini dilakukan survei terhadap 736 mahasiswa dari sebuah universitas Midwestern yang menggunakan Facebook rata-rata dua jam per hari. Rata-rata usia partisipan adalah 19 tahun.
Namun, nyatanya pengguna berat Facebook tidak berkaitan langsung dengan depresi. Kebanyakan akan cenderung mengalami iri karena mereka melihat dan membandingkan kehidupan mereka dengan teman-teman di Facebook yang sering membuat postingan tentang pergi liburan mewah atau status-status kabar baik, dan lain sebagainya.
Penelitian ini juga dikatakan masih jauh dari penelitian sebelumnya yang mengkaji bagaimana dampak Facebook pada kejiwaan. Penelitian tersebut juga menunjukkan bahwa orang-orang yang menghabiskan waktunya di Facebook lebih lama akan merasa lebih buruk.
Pengguna Facebook dapat menghindari perasaan yang tidak nyaman atau iri oleh jaringan sosial selama mereka sadar bagaimana seharusnya mengonsumsi informasi yang diberikan. Rekan penulis peneliti lainnya, Edson Tandoc juga menambahkan, diharapkan pengguna Facebook maupun jejaring sosial lain dapat menggunakan dengan baik dan memberika posting-an yang positif agar dapat memotivasi orang lain.
Nah, sekarang kita tahu bahwa terlalu sering menggunakan facebook menyebabkan rasa iri dan depresi. Gunakan jejaring sosial untuk hal yang positif ya!